Terjual Rp.1.145.000.000 - Rumah Hunian
Pada tahun 2015, CV. Tumou Pratama mendapat satu proyek pesanan Rumah Panggung di Sail Tomini 2015 dengan ukuran total luas 304 m2. Rumah kayu model panggung ini terletak di lokasi Sail Tomini 2015. Lokasi tepatnya berada di daerah Parigi – Sulawesi Tengah. Berjarak kurang lebih 1 jam 15 dari Kota Palu – Ibukota Provinsi Sulawesi Tengah.
Rumah Panggung di Palu – Sail Tomini 2015
Sedianya rumah panggung ini akan difungsikan sebagai tempat Presiden Republik Indonesia beristirahat setelah membuka pagelaran Sail Tomini 2015. Hal ini dikarenakan di lokasi sekitar, belum ada hunian sekelas hotel berbintang ataupun tempat menginap yang layak untuk tamu VIP.
Rumah Kayu model panggung ini mulai di rakit di Workshop CV. Tumou Pratama pada bulan Juni 2015. Target waktu yang diberikan adalah Bulan Agustus 2015. Hunian kayu model panggung dengan tinggi tiang 3 meter ini di rakit dengan tenaga 15 orang tukang kayu.
Rumah Panggung dengan 5 kamar tidur berukuran luas ini akhirnya rampung dirakit sebelum pagelaran Sail Tomini dimulai. Bangunan ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung lokal. Selama perakitan di lokasi sail tomini, CV. Tumou Pratama mengerahkan lebih dari 30 tukang pekerja. Hal ini dikarenakan seluruh pekerjaan termasuk pembetonan WC/Kamar mandi dan pekerjaan listrik dipercayakan kepada CV. Tumou Pratama.
Spesifikasi Umum
- RANGKA RUMAH: Kayu Besi Aliwowos
- PAPAN LANTAI: Kayu Besi Aliwowos
- DINDING - Lembar seri: Kayu Nyatoh (Meranti Merah) - single wall
- PLAFON- Lembar seri: Kayu Nyatoh (Meranti Merah) - sesuai luas bangunan
- ATAP: Merk Multiroof
- FINISHING: Standar Finishing Khusus Rumah Kayu - Mowilex Wood-stein 403 & Clear Coat
- TINGGI TIANG BANGUNAN: -/+ 270 cm (2,7 meter)
- DUDUKAN TIANG: Fondasi Umpak Beton
Catatan:
Harga dapat dinegosiasikan. Spesifikasi Rumah dapat berubah tergantung kesepakatan.